Cara Operasi Tutup Insang Arwana

Cara mengobati ikan arwana yang tutup insangnya keluar hanya dapat dilakukan dengan jalan operasi. Tapi yang dipotong adalah insang yang lembut jangan memotong insang yang keras.

Sebelum dilakukan operasi, disarankan ikan tidak diberi makan selama satu hari, hal ini dilakukan supaya ikan tidak muntah dan stres ketika akan dibius.

Berikut adalah tahapan operasi insang ikan Arwana:

1. Obat bius 5g MS222 ditaburkan ke dalam 100 ml air kemudian silahkan di aduk. Setelah itu silahkan ambil 20 ml dan silahkan dicampurkan ke air sebanyak 10 liter lalu aduklah.

2. Langkah selanjutnya silahkan masukkan ikan ke dalam air tadi dan Anda tinggal menunggu sampai ikan arwana lemas dan tergeletak. Silahkan angkat ikan arwananya dan letakkan di atas kain yang bersih.

cara operasi tutup insang arwana

3. Masuk ke tahapan pemotongan insang, perlu diperhatikan insang yang dipotong adalah tutup insang yang lembut, silahkan potong tutup insang sampai batas antara tutup insang lembut dan tutup insang keras.

4. Usahakan waktu pemotongan insang secepatnya yaitu dibawah 1 menit, dan lakukan secara hati-hati. Setelah proses pemotongan tutup insang selesai segera masukkan ikan ke dalam akuarium dan silahkan untuk memasang heater pada suhu 28 sampai 29 derajat celcius.

5. Jangan lupa ikan didekatkan pada gelembung air agar ikan cepat sadar, selain itu masukkan tetracicline ke dalam air untuk mencegah terjadinya infeksi. Untuk air silahkan diganti setelah 3 hari.

Demikian tulisan singkat mengenai cara operasi tutup insang arwana, semoga bermanfaat. Silahkan baca juga tulisan mengenai jenis-jenis arwana di Indonesia.

sumber

Tags: